Pemerintah Kota Surakarta
Kunjungan Kerja Komisi V DPR RI ke Kota Surakarta
  December 6, 2018 10:00

Pemerintah Kota Surakarta menerima kunjungan kerja dari Komisi V DPR RI  di Pendopo Loji Gandrung, Kamis (6/12/2018) . Rombongan yang berjumlah 19 orang ini dipimpin oleh Anton Sukartono (Wakil Ketua Komisi V) dan diterima langsung oleh Walikota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo. Kegiatan tersebut dihadiri oleh DPUPR, BAPPPEDA, BPPKAD, Dispora, Dinas Perhubungan, Disperum KPP, PT KAI dan BBWS BS.

Dalam sambutannya Walikota memaparkan sejumlah proyek infrastruktur yang dikerjakan Pemkot Surakarta, diantaranya rencana pembangunan flyover Purwosari guna mengurai kepadatan lalu lintas di persimpangan sebidang tersebut. Kemudian rencana proyek pembangunan Pintu Air Demangan. Pintu Air Demangan diperkirakan membutuhkan anggaran 150 miliar. Namun di tahun depan baru dialokasikan anggaran 50 miliar. Walikota memastikan dengan dibangunkannya Pintu Air Demangan mampu mengatasi persoalan banjir di kota Solo.

Sebelum acara diakhiri, para peserta kunjungan kerja melakukan sharing kepada dinas terkait seperti apa yang menjadi agenda utama dari kunjungan kerja kali ini. Acara ditutup dengan dilakukannya tukar menukar cindera mata serta kunjungan lapangan ke Pintu Air Demangan, GOR Manahan dan Terminal Tirtonadi.

Uswatun Hasanah
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

2

Visitors today

1

Visits total

424,962

Visitors total

330,423

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta