
Solo (28/6) bertempat di Pusat Pendidikan Topografi (Pusdiktop), Baluwarti, Walikota Surakarta berkenan menutup Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan IV Angkatan I Tahun 2018. Diklat ini diselenggarakan atas kerjasama Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Surakarta dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.
Dalam kesempatan ini, Walikota menyampaikan bahwa dengan adanya diklat ini diharapkan kualitas dari Aparatur Sipil Negara di Pemerintah Kota Surakarta dapat meningkat dengan baik serta kinerja dalam melayani masyarakat lebih meningkat lagi. “Melayani masyarakat dengan LURIK (Lurus dalam Pengabdian, Ikhlas dalam Pelayanan) harus dikedepankan, jangan memikirkan diri sendiri maupun golongan,” jelas Walikota. Walikota juga menambahkan jika usulan dari adanya proyek perubahan nantinya bisa diimplementasikan di OPD masing-masing.
Di akhir acara, Walikota menyerahkan penghargaan dan ucapan selamat kepada para peserta Diklat yang memiliki rangking terbaik. Diantaranya Yoyok Darmoko, MT (BPPKAD), Yulianto Nugroho, A.Md, LLAJ, SE (Dinas Perhubungan), Risang Cantika Budi, ST (Diskominfo SP), Luluk Suprianto, ST (DPUPR) dan Yudianto, SH (Bagian Hukum).