Pemerintah Kota Surakarta
Pagelaran Wayang Kulit dalam rangka HUT Kota Sala 274
  February 16, 2019 21:00

Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Surakarta ke -274 Pemerintah Kota Sala mempersembahkan pagelaran wayang kulit dengan lakon “Puntadewa Jumeng Nata” di Pendhapi Gede Balaikota Surakarta Sabtu, (16/02) malam. Wayang Kulit  dibawakan oleh dalang Ki Purnomo, S.Sn dan  Ki Agung Widodo, S.Sn. Turut datang menyaksikan acara wayang kulit, Walikota, Wakil Walikota Surakarta dan jajaran OPD Pemerintah Kota Surakarta.

Ketua Pepadi kota Surakarta Prof. Dr. Sarwanto, S.Kar., M.Hum menyampaikan keberadaan wayang kulit Pepadi kota Surakarta semakin menarik bagi masyarakat luas terutama bagi para pecinta wayang bahkan menarik wisatawan luar negrei. Khusunya dinas Pariwisata dan Dinas Kebudayaan event ini bisa menjadi kalender event karena menarik untuk ditonton karena menarik untuk ditonton wisatawan dari mancanegara.

Walikota Surakarta Fx Hadi Rudyatmo dalam sambutannya menyampaikan pagelaran wayang kulit dengan tema wasis Wargane rahardjo kotane ini tidak hanya sekedar tulisan, kami ingin mengajak masyarakat kota Surakarta menjadi masyarakat yang cerdas, pandai, berbudi pekerti luhur, berkarakter, sopan santun, dan sebagainya sehingga kota ini menjadi kota yang maju, mandiri dan sejahtera.

Uswatun Hasanah
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

0

Visitors today

0

Visits total

425,530

Visitors total

330,780

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta