Pemerintah Kota Surakarta
Walikota Surakarta Hadiri Peresmian Bank Wakaf Mikro Al Muayyad dan Al Mushoffa
  March 7, 2021 14:11

Surakarta – Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming hadiri peresmian Lembaga Keuangan Mikro Syariah (LKMS) Bankwakaf Al Muayyad dan Al Mushoffa di Aula Kantor Otoritas Jasa Keuangan Solo, Minggu (7/3/21). Acara ini dihadiri juga oleh Ketua Komisioner OJK, Wimboh Santoso; Pengasuh Pondok Pesantren Al Muayyad; KH. Abdul Rozaq Shofawi, Pengasuh Pondok Pesantren Az Zayadiy, KH. Abdul Karim; Perwakilan dari Laznas, Bank Syariah Indonesia, dan Bank Mandiri.

Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan, Wimboh Santoso menyampaikan bahwa OJK memberikan perhatian besar kepada lembaga keuangan mikro. “Tidak hanya yang besar tetapi yang kecil ke juga menjadi perhatian, karena yang bersentuhan langsung dengan masyarakat” imbuhnya. 

Bank Wakaf Mikro menyediakan akses permodalan atau pembiayaan bagi UMKM khususnya di lingkungan pondok pesantren. Hadirnya Bank Wakaf Mikro Al Muayyad dan Al Mushoffa menjadi salah satu ikhtiar untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dalam pemberdayaan ekonomi umat.

Pada kesempatan ini diserahkan Izin Usaha Bank Mikro oleh Kepala OJK Solo kepada pengurus  Bank Wakaf Mikro Al Muayyad dan Al Mushoffa disaksikan oleh Ketua Dewan Komisioner OJK dan Walikota Surakarta. Sekaligus diserahkan juga bantuan dana operasional sebesar 25 juta rupiah untuk  pondok pesantren Al Muayyad dan Az Zayadiy.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

27

Visitors today

16

Visits total

425,530

Visitors total

330,780

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta