Pemerintah Kota Surakarta
Pangdam dan Kapolda Beri Arahan Aliansi Mahasiswa Nasional Dalam Penanggulangan Covid-19
  July 31, 2021 11:10

SURAKARTA – Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming menghadiri pengarahan Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Rudianto dan Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi dengan aliansi mahasiswa nasional, dalam penanggulangan Covid-19 melalui Gerakan Vaksinasi Mahasiswa Nasional. Turut dihadiri oleh Dirjen Jasa Raharja dan Rektor UIN, diikuti oleh perwakilan dari PTKIN INDO – BEM UNS – PERNIKOMNAS – BEM PTM MUHAMMADIYAH – AMAN INDONESIA, bertempat di Gedung Graha UIN Raden Mas Said Surakarta, Sabtu (31/7).

Mengangkat tema “Berjuang Bersama Untuk  Indonesia Sembuh”, Gibran Rakabuming berpesan kepada perwakilan Aliansi Mahasiswa Nasional untuk selalu menyebarkan semangat melalui berita-berita positif.

“Masih banyak berita baik, harus kita sebarkan dan viralkan. Ayo bergandengan tangan semua, semua harus kroyokan, kerja bersama di saat darurat seperti ini. Kami juga meminta dukungan dan kerjasama seluruh pihak dalam penanganan pandemi ini, biar pandemi cepat selesai” jelasnya.

Sebelumnya Mayjen TNI Rudianto menyampaikan akan selalu membuka kesempatan untuk berdiskusi dengan mahasiswa dan mengajak untuk berkomitmen bersama dalam menyelesaikan sebuah rintangan.

“Tolong sampaikan kepada seluruh rekan mahasiswa. Kita selalu membuka waktu untuk diskusi, masalah bersama, kita pecahkan bersama dengan kepala dingin dengan komitmen bersama” ujarnya.

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi mengingatkan untuk selalu menjaga, bembiasakan hingga membudayakan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

“Selama pandemi Covid-19 biasakan, budayakan menerapkan protokol kesehatan, pakailah masker dengan benar, karna dengan memakai masker dengan baik dan benar bisa mencegah penularan Covid-19 hingga 95% berdasarkan peneleitian WHO” ujarnya.

Usai pengarahan rombongan kemudian melanjutkan peninjauan pembagian oksigen yang digelar di Rumah Dinas Walikota Surakarta di Lodji Gandrung.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

2

Visitors today

2

Visits total

425,223

Visitors total

330,605

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta