Pemerintah Kota Surakarta
“Besuk Kiamat”Warga Dipermudah Urus Akta Kematian
  February 13, 2022 10:14

Berbagai cara ditempuh Pemerintah Kota Surakarta untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi warga. Salah satunya dengan membuat nama yang unik untuk program pengurusan akta kematian, yaitu “Belasungkawa Kirim Akta Kematian” yang disingkat menjadi “Besuk Kiamat”. 

Besuk Kiamat merupakan inovasi program guna mempercepat validasi kependudukan di Kota Solo. Di sisi lain program ini menjadi solusi dari kesadaran warga dalam mengurus akta kematian yang masih rendah. Keluarga dari orang yang meninggal yang melapor akan mendapatkan akta kematian dan kartu keluarga baru sekaligus dalam kurun 1×24 jam setelah anggota mereka meninggal. Bahkan bila memenuhi syarat maka warga cukup melapor ke RT dan tinggal menunggu.

Bila ada warga yang meninggal, maka ahli waris atau RT dapat segera melapor ke kelurahan setempat. Petugas kelurahan kemudian akan melakukan input data kependudukan dengan melampirkan persyaratan yang sebelumnya telah di-scan ke Dinas Admindukcapil. Selanjutnya, data tersebut langsung diverifikasi untuk dilakukan pencetakan kartu akta kematian.

Kemudahan layanan ini juga memberikan manfaat kemudahan bagi pemerintah kota untuk memperbarui data kependudukan. Misalnya, untuk memperbarui data jumlah penduduk, jumlah kepala keluarga, hingga jumlah populasi berdasarkan jenis kelamin dan data-data lain. Bagi masyarakat, program Besuk Kiamat juga memberikan sejumlah kemudahan tambahan bila ada anggota keluarganya yang meninggal, seperti antara lain dalam mengurus asuransi, BPJS, leasing dan sebagainya.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai program ini bisa melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surakarta atau melalui WA ke 085-755-795-000 

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

27

Visitors today

16

Visits total

425,530

Visitors total

330,780

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta