Pemerintah Kota Surakarta
Mengenal Sejarah Keris Melalui Museum Keris Solo
  February 24, 2022 14:05

Tajam, bergelombang, dan identik dengan senjata warisan leluhur adalah beberapa ciri khas yang bisa mendeskripsikan keris. Ya, peninggalan sejarah dan pusaka khas Indonesia ini terus dilestarikan dan tak jarang, beberapa festival khusus diadakan untuk memperingati keistimewaan pusaka ini. Karena ​​selain antik dan unik, keris juga dianggap sebagai benda sakral khususnya bagi masyarakat Jawa.

Masyarakat Kota Solo yang ingin mengenal lebih dekat tentang keris dan sejarahnya bisa langsung berkunjung ke Museum Keris Solo. Berada di Jalan Bhayangkara No. 2, Sriwedari, Laweyan, Kota Solo, museum ini resmi dibuka untuk umum sejak 9 Agustus 2017 oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Selain sebagai sarana pendidikan, Museum Keris Solo bertujuan untuk melestarikan peninggalan benda pusaka bersejarah serta mengenalkan jenis-jenis keris pada generasi muda supaya tidak hilang ditelan zaman. 

Museum Keris Solo memiliki 4 lantai dengan dekorasi ukiran kayu berwarna emas khas budaya jawa di setiap sudut bangunannya. Lantai 1 atau Wedharing Wacana terdiri dari pintu utama, loket, ruang informasi, kantor, dan ruang audio. Lantai 2 disebut Purwaning Wacana memiliki ruang pamer, ruang bermain anak, ruang restorasi keris, dan perpustakaan. Lantai 3 atau Cipta Adiluhung terdapat ruang diorama dan rest area. Sedangkan di lantai 4 yaitu ruang kreativitas dan penyimpanan.

Museum ini memiliki sekitar 409 koleksi keris Nusantara dari bermacam-macam ukuran dan jenis. Tak hanya contoh keris saja, terdapat juga video visual yang mempertontonkan perkembangan keris dari masa ke masa. Sebagai informasi, keris ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya non-bendawi Indonesia pada tahun 2005 silam. Maka karenanya, kita sebagai generasi muda Indonesia patut bangga dan harus terus melestarikan peninggalan yang penuh akan nilai sejarahnya ini. 

Museum Keris Solo buka setiap hari Selasa sampai Minggu dari pukul 09.00-12.00 WIB dan dilanjut pada pukul 13.00-14.00 WIB. Biaya masuk museum ini juga terjangkau yaitu Rp6.000 per pengunjung. Maka dari itu, tidak ada alasan lagi untuk tidak berkunjung ke museum ini.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

31

Visitors today

21

Visits total

425,356

Visitors total

330,684

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta