Pemerintah Kota Surakarta
Pengenalan UMKM Serba Mudah Dengan Solo Destination
  March 25, 2022 14:34

Solo Destination merupakan aplikasi yang memuat city guide, sosial media, dan pemantauan lalu lintas berbasis mobile. Aplikasi ini dirancang untuk membantu wisatawan menjelajah Kota Solo yang kaya akan wisata dan budaya. 

Aplikasi yang telah di launching sejak tahun 2014 tersebut, pernah mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia atau MURI sebagai kota pertama yang menyediakan layanan pariwisata berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi. 

Selain termasuk generasi pertama yang memiliki inovasi terkait pariwisata berbasis teknologi, Solo Destination memiliki penggunaan yang user friendly atau sangat mudah dipakai dan dioperasikan, serta dilengkapi berbagai fitur yang bisa mendongkrak sekaligus mendukung pengembangan UMKM di kota Solo. 

Hal ini bisa dilihat secara nyata melalui fitur “Wisata” di aplikasi Solo Destination, yang menyediakan informasi lengkap meliputi tempat kuliner, lokasi belanja, hotel, sanggar seni, bahkan travel agent yang berada di kota Solo. 

Kalian bisa menikmati kemudahan fitur-fitur di Solo Destination dengan mengunduh dan menginstal aplikasinya melalui Play Store atau App Store, dan melakukan langkah-langkah berikut. 

  1. Buka aplikasi yang telah diinstal, klik menu “More”, dan pilih “Login”
  2. Apabila belum memiliki akun maka pilih “Register di sini”, dan isi semua data yang diminta. 
  3. Jika selesai semua prosedur pembuatan akun, kalian tinggal masuk ke akun masing-masing dan menjajal fitur-fitur super yang tersedia di Solo Destination

Di halaman awal aplikasi kalian langsung akan disambut dengan spot-spot wisata andalan di Kota Solo, tapi jangan puas dulu karena kalian bisa mengeksplor lebih dalam kota budaya ini melalui menu “Wisata”. 

Penasaran bagaimana serunya kota solo lewat satu aplikasi saja? Segera install Solo Destination dan jelajahi semua fiturnya ya, selamat mencoba! 

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

1

Visitors today

1

Visits total

425,326

Visitors total

330,664

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta