Pemerintah Kota Surakarta
Perjalanan Festival Payung Indonesia yang Dimulai dari Kota Solo
  May 29, 2022 14:24

Festival Payung merupakan kegiatan festival rakyat tahunan yang dilaksanakan untuk memberikan inspirasi bagi masyarakat luas untuk menciptakan karya-karya dan kreasi seni dengan payung sebagai sumber penciptaan karyanya. Apabila membicarakan tentang Festival Payung, rasanya event tahunan ini sulit dipisahkan dengan Kota Solo sebagai kota tuan rumah pertama. 

Festival Payung sendiri pertama kali diinisiasi oleh Kementerian Pariwisata melalui Direktorat Jenderal Ekonomi Kreatif Berbasis Seni dan Budaya, karena pada waktu itu Kemenpar merasa kerajinan payung tradisional di Indonesia sedang lesu dan butuh dorongan lebih. Karena itulah Festival Payung diselenggarakan, dan telah resmi menjadi agenda sejak tahun 2014. 

Pada tahun pertamanya, Festival Payung diselenggarakan di area Taman Balekambang, dan langsung dilanjutkan di tempat yang sama pada tahun 2015 dengan mengambil tema “Payung Lahir Kembali dalam Kebaruan Artistik Visual” yang diikuti oleh peserta festival dari 13 daerah di Indonesia. 

Dua tahun setelahnya Festival Payung masih dilaksanakan di Solo, dimana tahun 2016 masih di area Taman Balemkambang dengan tema Sky Umbrella, Exploring Indonesia”, dan di tahun 2017 berpindah ke Pura Mangkunegaran dengan tema “Sepayung Indonesia”. 

Barulah lepas tahun 2018 penyelenggaraan Festival Payung dipindahkan ke area Candi Borobudur di Kota Magelang dengan mengusung tema Lalitavistara” atau payung sebagai simbol kelahiran. Pada tahun 2019 Festival Payung kembali berpindah tempat ke Daerah Istimewa Yogyakarta, tepatnya di area Candi Prambanan yang mengusung tema “Sepayung Daun”. Tahun 2020 Festival ini masih di gelar di tempat yang sama, namun mengusung tema yang berbeda yaitu “Adaptability.”

Pada tahun 2021 lalu, Festival Payung kembali ke kota kelahirannya, dan mengambil tema “This Too Shall Pass” yang menggambarkan sikap optimis untuk melewati masa pandemi Covid-19. Tidak berbeda dengan tahun 2021, Festival Payung ke-9 yang digelar pada September 2022 juga akan kembali diselenggarakan di Kota Solo, tepatnya di Pura Mangkunegaran seperti tahun 2017. 

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

0

Visitors today

0

Visits total

424,960

Visitors total

330,422

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta