Pemerintah Kota Surakarta
Tips Menghadapi Tantangan Varian Baru Covid-19
  June 30, 2022 14:56

Virus Covid-19 terus mengalami mutasi jenis baru. Kondisi ini disebabkan oleh sifat virus yang pasti akan bermutasi dari waktu ke waktu. Pada virus Covid-19, telah bermutasi dari Alpha, Beta, Delta, dan yang terakhir adalah Omicron. Temuan jenis virus yang baru, berpotensi menimbulkan ledakan kasus positif Covid-19 di berbagai belahan dunia. 

Oleh karena itu, kita harus mempersiapkan diri untuk menghadapi berbagai kemungkinan mutasi virus Covid-19 yang akan terjadi di masa depan. Adapun langkah yang bisa kita lakukan diantaranya, pertama dengan membatasi lingkaran sosial. Semakin banyaknya jumlah orang yang mengikuti perkumpulan dalam suatu komunitas, maka akan semakin menyulitkan pula pelacakan jika terjadi salah satu anggota yang terkonfirmasi positif. 

Kedua, selalu memakai perlengkapan pelindung tubuh. Berlaku bagi tenaga medis, terutama yang menangani pasien Covid-19 secara langsung, diwajibkan untuk memakai Alat Pelindung Diri (APD) untuk mengurangi terpaparnya virus.  Selain itu, bagi masyarakat yang ingin menjalankan aktivitas, terlebih yang sedang sakit sangat disarankan untuk mengenakan masker atau face shield.

Ketiga, rutin mencuci tangan. Lakukan kebiasaan tersebut sebelum makan, setelah makan, setelah keluar dari toilet, dan lain sebagainya. Mencuci tangan yang benar adalah dengan menggunakan sabun selama 20 detik. Tetapi, jika tidak ada sabun, bisa menggunakan handsanitizer yang mengandung alkohol sekitar 60 persen. 

Keempat, terapkan pola hidup sehat. Tubuh yang bugar akan terhindar dari berbagai macam penyakit, tak terkecuali virus Covid-19. Untuk menciptakan tubuh yang sehat diperlukan pengaturan jenis makanan yang dikonsumsi serta pola waktu makan teratur. Pilih makanan dengan porsi seimbang, antara lain mencakup karbohidrat, protein, mineral, vitamin, dan lain-lain. Selain itu, imbangi dengan berolahraga, agar kalori dalam tubuh dapat terbakar dengan baik. 

Kelima, ikut vaksinasi. Hingga saat ini Pemerintah Kota Solo melalui Dinas Kesehatan bersama fasilitas kesehatan terkait, masih terus menyediakan vaksin gratis untuk dosis 1, 2, maupun booster. Hal ini dimaksudkan supaya seluruh masyarakat mendapatkan fasiltas vaksin Covid-19 tanpa terkecuali. Vaksinasi membuat tubuh akan membentuk imunitas yang lebih kuat dari sebelumnya. 

Kini, tidak perlu cemas lagi apabila terdapat mutasi virus Covid-19 yang baru. Pahami dan lakukan langkah-langkah pencegahan penularan virus Covid-19. Mari, bersama putus rantai penyebaran Covid-19!

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

31

Visitors today

21

Visits total

425,356

Visitors total

330,684

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta