Pemerintah Kota Surakarta
Rekomendasi Perpustakaan Kota Solo
  August 6, 2022 13:58

Kamu hobi baca dan ingin mengunjungi perpustakaan terbaik di Solo? Tenang, Kota Solo menawarkan berbagai pilihan perpustakaan yang keren dan koleksi yang banyak. Bahkan, beberapa perpustakaan dikhususkan untuk anak-anak. Jadi, kamu bisa menanamkan minat baca pada anak sejak dini. 

Supaya nggak bingung, berikut ini kami berikan 10 perpustakaan di Kota Solo yang keren dan bikin nyaman membaca buku. Yuk, cek daftarnya berikut ini!

  • Kantor Arpusda

Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah kota Solo berlokasi di Jalan Kepatihan Nomor 3, Surakarta. Kantor Arpusda memiliki sekitar 44.537 judul buku dilengkapi dengan fasilitas internet yang bebas digunakan siapapun. Perpustakaan ini cukup nyaman. Lokasinya juga lumayan adem, cocok untuk menghabiskan waktu berjam-jam bergelut dengan membaca novel maupun buku-buku lain.

  • Taman Cerdas

Bangunan ini didesain khusus menyediakan fasilitas gratis untuk membangun warga Solo menjadi lebih makmur serta mendukung program Kota Layak Anak. Di dalamnya, terdapat panggung, taman bermain, perpustakaan, ruang IT, dan fasilitas internet gratis. Beberapa patung wayang, seperti Kresna, Bima, Gatotkaca, Rama, Shinta, dan Hanoman juga tersedia di lokasi ini. Situasi yang nyaman, dapat dijadikan salah satu spot tujuan untuk sekedar bersantai dan membaca buku. 

  • Perpustakaan Kampung

Tersebar di masing-masing kelurahan Surakarta, perpustakaan ini didirikan dibawah naungan Arpusda. Meskipun, bangunannya berada di kelurahan setempat, namun perpustakaan ini boleh digunakan oleh siapapun. Setiap pengunjung dapat bebas menggunakan perpustakaan ini, seperti membaca buku dan juga meminjam buku. 

  • Bemo Pustaka

Pemerintah Kota Surakarta melalui Kantor Arpusda memberikan fasilitas berupa perpustakaan keliling bagi warga Solo. Karena perpustakaan keliling tersebut berada di dalam kendaraan bemo, maka disebut dengan Bemo Pustaka. Saat ini melengkapi dirinya dengan 4 mobil perpustakaan keliling. Mobil ini menjangkau sekolah yang jauh dari perpustakaan dan biasanya berada di sekitar tempat wisata Solo, arena car free day.

  • Monumen Pers

Selain wisata sejarah, disini kita pun bisa menuntaskan hobi membaca ke perpustakaan monumen pers yang berlokasi di lantai kedua gedung ini. Asyiknya lagi, di Monumen Pers ini ada ruang digitalisasi dimana semua berkas-berkas koran didigitalkan. Jadi, kita bisa mencari arsip-arsip koran lama dengan lebih mudah di sini.

Jika menyinggahi Kota Solo, sempatkan untuk mampir di beberapa lokasi baca yang ada, ya!. Kamu bisa berwisata dan menjelajah kota, sekaligus menambah wawasan dengan membaca buku-buku di lokasi baca tersebut.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

9

Visitors today

7

Visits total

425,210

Visitors total

330,595

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta