Pemerintah Kota Surakarta
Kota Solo Terpilih Sebagai Tuan Rumah Pekan Paralimpiade Nasional 2024
  June 21, 2024 11:30

Kota Solo kembali terpilih menjadi tuan rumah penyelenggaraan event olahraga. Kali ini Kota Solo terpilih sebagai tuan rumah Pekan Paralimpiade Nasional 2024 (Peparnas). Kegiatan ini direncanakan akan dilaksanakan bulan 6-13 Oktober mendatang. 

 

Pemilihan Kota Solo sebagai venue kegiatan menggantikan Provinsi Sumatera Utara yang sebelumnya memutuskan untuk mengundurkan diri. Menanggapi terpilihnya Kota Solo sebagai lokasi pelaksanaan maka direncanakan akan disiapkan sebanyak 14 venue kegiatan. Venue tersebut tidak hanya mencakup Kota Solo namun juga Soloraya seperti Boyolali, Sukoharjo, dan Karanganyar.

 

Terpilihnya Kota Solo sebagai venue kegiatan olahraga tingkat nasional ini tidak terlepas dari keberhasilan Kota Solo menjadi venue kegiatan serupa seperti Asian Paragames. Berbagai fasilitas turut disiapkan menyambut kegiatan ini. Venue telah disiapkan serta dilakukan beberapa perbaikan minor. Beberapa hal yang tidak kalah penting untuk diperhatikan yaitu memastikan venue dan fasilitas yang disediakan dapat ramah difabel. Semoga dengan adanya berbagai persiapan tersebut  Peparnas 2024 di Kota Solo dapat berjalan dengan lancar hingga akhir kegiatan.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

339

Visitors today

318

Visits total

488,674

Visitors total

386,234

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta