Pemerintah Kota Surakarta
Cetak Generasi Emas, DPPKB Kota Surakarta gelar lomba Duta Genre
  May 26, 2017 22:16

SOLO – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Surakarta gencar melakukan sosialisasi KB kepada generasi muda Kota Solo.
Salah satu sosialisasi dilakukan melalui acara bertajuk Grand Final Pemilihan Genre (Generasi Berencana) Kota Solo yang diselenggarakan di Balai Tawang Arum, Balaikota, Jumat 26 Mei 2017 mulai pukul 13.30 sd selesai. Lomba ini diikuti oleh 32 peserta dari universitas dan masyarakat Solo.
Kepala DPPKB Kota Surakarta, Ariyani Indriyastuti menuturkan, kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan berlatarbelakang atas ledakan jumlah penduduk yang memiliki konsekuensi terhadap masalah yang kompleks dan tidak bisa dianggap remeh. Untuk itu perlu diadakan sosialisasi keluarga berencana terutama kepada generasi muda, tutur Bu Ariyani.
Ibu Ariyani juga menjelaskan, salah satu kegiatan sosialisasi yang dilakukan adalah Lomba Final Pemilihan Duta GENRE. Diharapkan dengan adanya lomba ini maka:
1. Generasi Muda mempunyai pengetahuan dan wawasan dalam pelaksanaan kegiatan remaja berencana sehingga terwujudlah Generasi Emas.
2. Dengan terpilihnya Duta GENRE maka mereka mempunyai tugas sebagai agen informasi tentang pentingnya pendewasaan usia perkawinan,  informasi kesehatan reproduksi yg sehat, ttg bahaya napza serta pentingnya remaja memiliki ketrampilan hidup (life skill) utk masa depan yg lebih baik.
Sekretaris DPPKB, Sukendar Tri Cahya Kemat menambahkan, hasil lomba adalah :
Juara I   Duta Genre jalur masyarakat Teguh Adi P dari pusat infomasi remaja dan Riska Audina Salim dari solo mengajar.
Juara 2 Duta Genre jalur masyarakat Putra Michael Rivaldi M dari Putra – putri Solo dan Putri Isna Nur Insani.
Duta Genre untuk Jalur Pendidikan juara 1 putra Gerald Putra Surya dari Universitas Setya Budi dan putri Kamila Nur Rahma dari UNS dan Juara 2 Yudha Arianto UNS dan Bekti Nugraheni UNS.
Untuk Juara ke 1 mendapatkan hadiah uang senilai 700 ribu serta  piala, juara ke 2 hadiah uang senilai 500 ribu, untuk juara ke 1 akan dikirim mengikuti lomba GENRE tingkat provinsi.

novita rusdiyana
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

15

Visitors today

11

Visits total

425,548

Visitors total

330,794

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta