Pemerintah Kota Surakarta
Kirab Tumpeng Sewu Kelurahan Purwosari
  July 21, 2019 08:20

Dalam mendukung program Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta dalam menampilkan potensi wilayah, Kelurahan Purwosari menggelar Festival Kirab Budaya di Car Free Day (CFD) Jl. Slamet Riyadi, Minggu (21/7/2019). Festival diikuti ribuan peserta yang terdiri dari 16 RW. Mereka sudah berbaris rapi dari kantor PLN hingga stasiun Purwosari untuk menunjukkan berbagai tarian dan kesenian yang menghibur masyarakat di CFD.

Rute kirabnya dimulai dari stasiun Purwosari melewati Omah Lowo dan makam Profesor Soepomo dan berakhir di Hotel Diamond.

Walikota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo sebelum memberangkatkan kirab menyampaikan bahwa salah satu tujuan kirab ini untuk mempererat tali persaudaraan, persatuan dan kesatuan seluruh masyarakat kelurahan purwisri tanpa memandang suku, golongan, agama dan ras.

Saat ini Kota surakarta sudah mengajukan ke UNESCO sebagai kota kreatif di bidang seni pertunjukan. “Ini merupakan salah satu hal yang harus kita perjuangkan untuk melestarikan seni dan budaya kota Solo khususnya di masing-masing kelurahan. Kirab budaya ini salah satu unggulan yang disampaikan kepada UNESCO untuk dipresentasikan, karena seni dan budaya masyarakat ini terus menerus berkembang dan kami berharap tahun depan lebih banyak diutamakan kesenian-kesenian masyarakat yang bisa tampil,” tegasnya.

Uswatun Hasanah
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

2

Visitors today

2

Visits total

425,467

Visitors total

330,743

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta