Pemerintah Kota Surakarta
Wakil Walikota Buka Rakercab Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kota Surakarta
  April 8, 2021 12:35

SURAKARTA – Wakil Walikota Surakarta Teguh Prakosa membuka Kegiatan Rapat Kerja Cabang 2021 dengan mengusung tema “Unggul, Mumpuni, Terpercaya Dalam Manajemen dan Kapasitas Kelembagaan”. Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kota Surakarta, Kamis (8/4/2021) di Hotel Dana Surakarta.

Dalam sambutan tertulis Walikota, Teguh mengajak Gerakan Pramuka Kota Surakarta untuk membangun karakter generasi dari SD sampai SMA.

“Kepribadian harus dibangun tidak hanya fisik dimulai dari gerakan pramuka. Karakter anak Indonesia tertanam cinta tanah air dan pancasila. Buat program untuk 5 tahun apa dan tiap tahun dicermati outputnya,” kata Wawali.

Saya mengharapkan jati diri dan karakter pramuka tetap dipertahankan walaupun dinamis terhadap teknologi namun jangan sampai terkikis,” tambahnya.

Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Tahun 2021 digelar oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka 1431 Surakarta. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan sebagai evaluasi atas kegiatan kepramukan selama tahun 2020, sekaligus menyusun program kerja tahun 2021.

Acara tersebut di buka Ketua Kwarcab Surakarta Ir. Ahyani yang juga Sekda Surakarta.  Nampak hadir Pengurus Kwarcab, Pengurus Kwarran, DKC dan DKR se Kota Surakarta.

Ketua Penyelenggara, Muhari S.Pd.,M.Pd menjelaskan bahwa melalui Rakercab ini pihaknya ingin memperoleh saran maupun masukan atas program kerja yang telah dilaksanakan tahun 2020 sekaligus untuk menyusun program kerja tahun 2020 – 2025, yang akan dilaksanakan oleh tiap-tiap bidang.

Muhari mengatakan bahwa harapan dari program kerja ini akan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya sehingga kinerja Kwarcab 1431 Surakarta akan semakin baik lagi.

 “Rakercab ini merupakan kegiatan yang strategi. Selain merupakan amanat AD/ART Gerakan Pramuka, juga merupakan yang forum yang tepat untuk membahas berbagai hal baik kegiatan yang sudah dilaksanakan maupun program kerja tahun 2020,” ujar Ketua Kwarcab Ahyani dalam sambutannya.

Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Tahun 2021 merupakan merupakan pelaksanaan amanat Muscab tahun 2020 dalam mendukung terwujudnya visi dan misi Kwarcab 1431 Kota Surakarta. Ahyani menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pengurus pramuka disemua tingkatan atas berbagai capaian prestasi selama ini, dan berharap kedepan terus di tingkatkan lagi.

“Sebagai wahana berdiskusi, kegiatan ini harus mendorong Pramuka tidak hanya berpikir satu tahun ke depan tapi membuat semacam mekanisme siklus pembangunan di Kota Surakarta. Berpikir lebih panjang lima tahun ke depan, “ucapnya.

Dilanjutkan, Perlunya ke depan Jajaran Pramuka Surakarta mencari terobosan baru. Program dilaksanakan dengan baik sesuai program terutama yang bersinggungan dengan masyarakat umum.

Kegiatan Pramuka Kota Surakarta lebih banyak disokong dengan dana hibah dari Pemkot Surakarta Rp. 750 juta antara lain diwujudkan dengan peralatan marching band.

“Kegiatan Rakercab berlangsung selama satu hari diikuti oleh 125 peserta yang terdiri dari Unsur tingkat Cabang sebanyak 123 pterdiri andalan cabang dan para ketua DKC orang dan unsur kwarran sebanyak 2 orang. Semoga semua agenda dalam Rakercab ini berjalan lancar dan sukses, ” kata Ahyani.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

0

Visitors today

0

Visits total

425,221

Visitors total

330,603

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta