Pemerintah Kota Surakarta
UMKM Solo Go Ekspor, Dari Solo untuk Dunia
  April 23, 2021 17:30

SURAKARTA – Bertempat di Hotel Alilla, Jumat (23/4) Walikota Solo, Gibran Rakabuming melakukan penandatanganan  kerjasama terkait pengembangan usaha mikro kecil dan mengengah (UMKM) Kota Surakarta dengan PT. Shopee Indonesia. Turut dihadiri oleh jajaran Kepala Perangkat Daerah dan 200 peserta pelaku UMKM Kota Solo. 

Kerjasama yang dilakukan Pemerintah Kota Surakarta dengan Shopee ini menjadi wadah UMKM untuk berkembang dan memperluas pemasaran produk melalui e-commerce. Sebanyak 200 peserta pelaku UMKM di Solo mengikuti talkshow dan pelatihan yang akan dilangsungkan selama 2 hari. 

Pada kesempatan ini Mas Gibran menyampaikan pesan, di era 4.0 ini seluruh pelaku UMKM harus mulai masuk ke dunia digital. 

“Di era revolusi industri 4.0 dengan adanya pandemi ini sebenarnya kita harus bersyukur. Dan adanya keterbatasan saat pandemi ini, mau tidak mau masuk ke dunia digital” jelas Gibran

Selain itu, Gibran berharap dengan kerjasama ini dapat membimbing pelaku UMKM mengembangkan produknya hingga menembus pasar internasional. 

“Adanya kerjasama dengan Shopee ini, saya ingin 40.000 pelaku UMKM Solo yang sudah bergabung dengan Shoepe ini bisa di maintenance dengan baik oleh Shopee, bisa dinaik kelas kan, bisa dibantu dari awal hingga marketingnya, terutama untuk pasar nasional dan internasional” jelas Gibran. 

Kemudian, Direktur PT Shopee Indonesia, Handika Jahya, menyampaikan ingin menjadikan Kota Solo sebagai contoh untuk kota kota lain dan ingin membawa UMKM Solo ke pasar internasional lewat berbagai produk lokal yang dimiliki. 

“Jadinya kita pengen menjadikan Solo ini sebagai contoh dari kota-kota lain”.

Lalu, Handika menyampaikan pada kerjasama ini terdapat beberapa rangkaian program yang akan dilakukan. Dimulai dari program pelatihan, program edukasi,  pengelolaan produk dan pemasaran produknya. Terakhir,  beliau menyampaikan tujuan kerjasama ini untuk membuka pasar global bagi pelaku UMKM. 

“Terakhir adalah pembukaan pasar global, jadi kita melihat dimana barang-barang lokal ini bukan hanya berkompetisi di pasar nasional tetapi juga keluar” jelas Handika. 

Usai talkshow dengan para peserta, Gibran Rakabuming didampingi Handika Jahya berkeliling mengunjungi gerai UMKM yang ada dan membeli berbagai produk yang dijajakan.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

0

Visitors today

0

Visits total

425,383

Visitors total

330,699

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta