Pemerintah Kota Surakarta
Walikota Surakarta Hadiri Acara Seminar Otorita Jasa Keuangan (OJK)
  December 28, 2021 10:45

Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menjadi panelis dalam acara Seminar yang diadakan oleh  Otorita Jasa Keuangan (OJK) yang berlokasi di kantor OJK Surakarta, Selasa (28/12). Seminar yang bertemakan “Tantangan Milenial Merebut Peluang Akses Pembiayaan Dalam Ekosistem UMKM dan Ekonomi Hijau” juga dihadiri Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bp. Wimboh Santoso dan melalui zoom meeting juga turut hadir Menteri Pertanian, Dr H. Syahrul Yasin Limpo, S.H, M.H. Tujuan diadakannya seminar ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada milenial untuk mendapatkan akses pembiayaan usaha UMKM untuk meningkatkan taraf perekonomian dan penekanan pada sistem ekonomi hijau pada sektor pertanian. Pada seminar ini terdapat 5 panelis, yakni walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, Deputi Komisioner Stabilitas Sistem Keuangan OJK, Agus Edy Siregar, Direktur Kepatuhan BRI, Ahmad Solichin Lutfiyanto, Ketua Umum Insan Tani dan Nelayan Indonesia (INTANI), Petani Milenial Temanggung, Hendi Nur Seto serta dimoderatori oleh Presiden Direktur Solo Pos Media Group, Arif Budisusilo. 

Pemerintah kota Surakarta terbuka untuk berkolaborasi dengan perusahaan-perusahaan e-commerce untuk meningkatkan ekonomi pada sektor UMKM di kota Surakarta. Pada masa pandemi covid-19, pemerintah kota Surakarta berkomitmen untuk mendampingi pelaku-pelaku UMKM . Tidak hanya berkomitmen untuk mendampingi pelaku UMKM, pemerintah kota Surakarta juga memberikan pelatihan-pelatihan kepada pelaku UMKM untuk meningkatkan skil para pelaku UMKM di kota Surakarta. Salah satu bukti komitmen pemerintah Kota Surakarta dalam mendukung UMKM adalah telah diresmikannya Hetero Space Solo sebagai wadah penggiat ekonomi kreatif di kota Surakarta. Dalam penyampaian materi pada seminar OJK ini, Walikota Surakarta menyampaikan harapannya agar produk UMKM di kota Surakarta dapat terus naik kelas dan memiliki kesempatan untuk dapat mengekspor produk UMKM kota Surakarta. 

“ kami akan terus mendampingi para pelaku UMKM di kota Surakarta, agar produk UMKM dapat naik kelas dan mendapatkan kesempatan untuk produknya agar dapat diekspor.” Jelasnya

Berkaitan dengan sistem ekonomi hijau, walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menyampaikan bahwa pemerintah kota Surakarta menekankan  pada setiap produk UMKM pada pengemasan produk harus berstandar Food Grade dan bahan kemasan juga harus dapat di daur ulang yang bertujuan agar produk UMKM kota Surakarta dapat ramah lingkungan. 

“Kita ingin menekankan kembali, karena ini membahas tentang ekonomi hijau kita ingin dari sisi pengemasan produk harus food grade, bahan kemasan produk harus dapat di recycle.” Tambahnya. 

Untuk mendukung sektor pertanian, Pemerintah kota Surakarta bersama kementerian pertanian berencana untuk membuat Rice Milling Unit (RMU) Pertanian di kota Surakarta, sehingga daerah se-Karo si dengan Surakarta dapat memadukan produk-produk pertanian ke RMU yang akan dibuat oleh pemerintah kota Surakarta bersama kementerian pertanian. Dengan adanya RMU, pemerintah kota Surakarta akan membantu pendistribusian dan branding produk-produk pertanian yang dihasilkan oleh petani di sekitar kota Surakarta. Untuk mendukung ekonomi hijau pemerintah kota Surakarta akan segera meluncurkan pengadaan mobil listrik dan untuk masalah persampahan, pemerintah kota Surakarta terus mengkebut sistem Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa).

Acara seminar ditutup dengan penyerahan cinderamata oleh Dewan Komisioner OJK, Bp. Wimboh Santoso kepada para panelis dan moderator.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

27

Visitors today

15

Visits total

425,383

Visitors total

330,699

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta