Pemerintah Kota Surakarta
Warisan Budaya Tak Ternilai, Jadi Konsentrasi Pemberian Relaksasi Kredit UMKM Batik
  January 30, 2022 13:15

Pandemi yang melanda di seluruh dunia, tentu memberi dampak besar juga bagi pelaku usaha khususnya yang ada di Indonesia. Salah satunya pengrajin batik sebagai salah satu warisan budaya dan aset wisata yang cukup besar di Indonesia juga terdampak pandemi. Belum lagi pelaku UMKM tak bisa lepas dengan kredit sebagai modal atau penguatan usaha yang dilakukan ketika harus berhadapan dengan situasi yang memukul omzet dari UMKM sendiri tentu menjadi permasalahan yang pelik bagi pelaku usaha karena kesulitan dalam melakukan cicilan yang selama ini bisa dilakukan. Melihat permasalahan ini, pemberian relaksasi kredit UMKM agar pelaku usaha tetap bisa mempertahankan apa yang selama ini telah mereka bangun tanpa takut usahanya gulung tikar karena tidak bisa melakukan pembayaran cicilan. 

UMKM Batik menjadi salah satu usaha yang perlu adanya relaksasi kredit UMKM karena Batik merupakan salah satu aset penting di Kota Solo baik sebagai pemasukan daerah atau bahkan sebagai wisata. Jika dampak pandemi banyak mengenai pelaku usahanya dan banyak yang tutup tentu akan mempengaruhi apa yang selama ini dimiliki oleh Kota Solo sebagai kota yang kaya akan warisan batiknya. Maka relaksasi kredit UMKM Batik ini menjadi salah satu solusi mendukung pelaku usaha batik untuk tetap bertahan meski dengan kondisi yang serba terbatas.

Selain itu, untuk mendukung peran pengrajin batik, DANA sebagai salah satu platform dompet digital besutan PT Espay Debit Indonesia Koe berupaya untuk turut mendorong pengrajin batik tetap bertahan dan terus berkarya dengan mengedepankan digitalisasi sebagai salah satu upaya mewadahi pelaku usaha batik agar tetap bisa bertahan dengan peluang lain yang ditawarkan oleh zaman. Melalui forum diskusi DANA Connect dengan tema ‘Akselerasi Digital untuk Kemajuan Batik dan Industri Budaya Indonesia’ yang digelar bertepatan dengan Hari Batik Nasional pada tanggal 2 Oktober 2021 lalu mampu mewujudkan peluang usaha yang bersaing dan berkembang sehingga batik sebagai budaya bangsa tetap lestari dengan jalan alternatif lain agar usahanya tetap berjalan meski tak ada wisatawan yang datang secara langsung.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

2

Visitors today

2

Visits total

425,532

Visitors total

330,782

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta