Pemerintah Kota Surakarta
Ragam Kuliner Khas Kota Solo: Proses Akulturasi Budaya yang Diterima Masyarakat
  January 23, 2022 13:44

Budaya dan adat istiadat Jawa yang ada di Solo tidak hanya terepresentasikan dari sisi seni budayanya saja. Solo juga dikenal memiliki berbagai macam makanan khas yang menggugah selera. Memiliki ciri khas masakan yang lebih dominan di rasa gurih-manis, siapa sangka, kuliner Solo selalu memiliki tempat bagi penikmatnya baik di Indonesia maupun Mancanegara.

Beberapa makanan khas Solo juga hadir dari akulturasi budaya yang ada di sini. Dalam masakan gulai dan sate misalnya terdapat akulturasi budaya dalam rasa masakan dari etnik Arab. Begitu pula timlo dan wedang yang masuk dalam akulturasi budaya Tionghoa, sementara selat solo dan bistik lidah yang terpengaruh budaya Belanda.

Berikut ragam kuliner khas Solo yang tidak boleh terlewatkan untuk dicoba:

  1. Nasi Liwet Solo

Perpaduan nasi putih, sayur labu siam, suwiran ayam dan telur rebus dalam pincuk daun pisang memberikan aroma dan rasa tersendiri bagi nasi liwet Solo. Tak hanya itu, sepucuk santan kental gurih atau areh yang turut disajikan dalam satu paket nasi liwet ini juga memberikan sensasi berbeda dibandingkan dengan nasi liwet pada umumnya.

  1. Selat Solo

Terpengaruh dari akulturasi kuliner eropa, Selat Solo memberikan sensasi makan daging dengan cara yang berbeda. Sepiring sup berisi wortel, tomat, buncis dan potongan bistik akan menyambut pecinta kuliner dalam masakan ini. Jangan lupakan juga taburan acar, potongan kentang saus mayones dan tambahan protein dari telur pindang masih dalam satu piring yang sama. Sungguh menu kuliner yang menggugah selera.

  1. Lenjongan

Pecinta camilan manis sepertinya tidak boleh melewatkan kuliner yang satu ini. Lenjongan terdiri dari gabungan berbagai cemilan manis khas Solo seperti tiwul, ketan, gethuk, sought, cenil, dan klepon. Rasanya yang unik, kenyal, dan manis, membuat kuliner ini dicintai oleh banyak orang.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

34

Visitors today

19

Visits total

425,503

Visitors total

330,764

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta