Pemerintah Kota Surakarta
Bulan Imunisasi Anak Nasional Agustus 2022 Kota Solo
  August 10, 2022 13:05

Pada tahun 2022 pemerintah menyelenggarakan Bulan Imunisasi Nasional (BIAN) dalam rangka meningkatkan cakupan imunisasi dasar lengkap pada anak. BIAN atau Bulan Imunisasi Nasional adalah kegiatan pemberian imunisasi tambahan Campak-Rubella dan pemberian imunisasi kejar pada anak yang belum mendapatkan imunisasi lengkap. 

 

Vaksin yang diberikan pada BIAN ini diantaranya Vaksin Campak-Rubella, Vaksin Polio (OPV dan IPV), dan Vaksin Pentavalent (DPT-HB-Hib). Selain vaksin tersebut, Kemenkes menambah 3 varian baru dalam program BIAN ini. Tiga varian tersebut yaitu HPV untuk pencegahan kanker serviks bagi para ibu, PCV untuk pneumonia pada balita, dan Rotavirus untuk pencegahan diare pada balita. Semua vaksin yang diberikan pada BIAN ini telah mendapatkan rekomendasi dari WHO dan izin edar dari BPOM sehingga aman untuk diberikan kepada anak dan balita. 

 

BIAN diadakan guna mengejar kekurangan cakupan imunisasi lengkap pada anak. Penurunan cakupan imunisasi rutin ini disebabkan oleh Pandemi Covid-19 selama dua tahun kebelakang. Selain itu terdapat beberapa faktor yang turut andil dalam penurunan imunisasi rutin, diantaranya gangguan rantai pasokan, aturan pembatasan kegiatan, dan berkurangnya ketersediaan tenaga kesehatan yang menyebabkan terhentinya layanan vaksinasi. 

 

Bahkan dikabarkan terdapat 1,7 juta bayi di Indonesia yang belum mendapatkan imunisasi dasar lengkap selama periode 2019-2021. Jumlah terbesar berasal dari wilayah Jawa dan Bali. Akibat dari penurunan imunisasi selama masa pandemi Covid-19 tersebut menyebabkan adanya peningkatan jumlah kasus penyakit dan terjadinya KLB PD31 seperti campak, rubella dan difteri di beberapa wilayah. 

 

Maka dari itu, untuk mengejar ketertinggalan cakupan imunisasi yang rendah, Kementerian Kesehatan menggelar Bulan Imunisasi Anak Nasional yang dilangsungkan dalam dua tahap. Tahap I telah dilaksanakan sejak 18 Mei 2022 di wilayah Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua. Sementara tahap II dilaksanakan mulai saat ini di seluruh wilayah Jawa dan Bali. 

 

Beberapa manfaat yang bisa didapatkan dengan mengikuti BIAN ini, diantaranya dapat melindungi anak-anak dari berbagai macam penyakit berbahaya, sehingga anak menjadi lebih sehat dan lebih produktif. Tak hanya itu, manfaat dari imunisasi juga jauh lebih besar dibandingkan dampak yang ditimbulkan di masa depan.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

793

Visitors today

756

Visits total

460,293

Visitors total

361,146

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta