Pemerintah Kota Surakarta
Taman Cerdas, Ruang Publik yang Mencerdaskan
  February 7, 2022 11:54

Solo menyediakan berbagai ruang publik di berbagai wilayah. Ruang publik dapat dimanfaatkan oleh semua masyarakat tanpa dipungut biaya apapun. Berbagai ruang publik disediakan sebagai upaya pemerintah kota menyediakan tempat interaksi, rekreasi bahkan dapat dimanfaatkan untuk menjaga kebugaran. Beragam ruang publik itu juga tersedia berbagai bentuk. Ada yang memang tersedia jogging track, ada yang rindang dilengkapi fasilitas bermain anak bahkan beberapa diantaranya dilengkapi dengan perpustakaan.

Ruang publik yang cukup dikenal luas di Solo dan menjadi rujukan masyarakat dari beragam usia salah satunya taman cerdas Jebres. Menjadi wajar bila banyak masyarakat Solo yang berkunjung ke taman cerdas Jebres. Ada 4 gedung dengan tiap gedungnya tersedia fasilitas beragam. Mulai dari perpustakaan serta komputer yang terhubung dengan internet di gedung pertama, lalu juga fasilitas ruang serbaguna di gedung kedua, ruang pendampingan edukasi anak dan radio anak di gedung ketiga hingga fasilitas ruang audio di gedung keempat.

Di taman cerdas yang berlokasi di belakang kampus UNS ini, juga ada gazebo, taman dengan beberapa tokoh pewayangan, patung dinosaurus dan masih disediakan berbagai tempat permainan anak di ruang terbuka. Tak heran tempat seluas 3,5 hektar ini jadi rujukan masyarakat bukan hanya dari Solo yang memanfaatkan berbagai fasilitas yang ada. Beberapa kelompok anak usia tertentu kadang berlatih tari, berlatih gamelan, maupun kesenian lain.

Taman cerdas Jebres hanyalah salah satu dari beberapa taman cerdas yang dimiliki Kota. Ruang publik yang disediakan serta dapat dimanfaatkan bersama ini diharapkan mampu dijaga sehingga masyarakat tak perlu mengeluarkan uang bila ingin berekreasi, sekedar menghabiskan waktu maupun menghilangkan kepenatan.

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

0

Visitors today

0

Visits total

425,530

Visitors total

330,780

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta