Pemerintah Kota Surakarta
Deteksi dan Kenali Penyakit Seribu Wajah Sejak Dini
  May 10, 2022 10:35

Lupus atau juga dikenal dengan penyakit seribu wajah, merupakan suatu kondisi gangguan pada sistem imun. Hal ini terjadi ketika kekebalan tubuh seseorang menyerang jaringan dan organ tubuh yang sehat. Oleh karena itu, memicu terjadinya peradangan yang mempengaruhi kinerja sistem tubuh, meliputi ginjal, sel darah, kulit, jantung, paru-paru, sendi, dan bahkan otak. 

Penyebutan penyakit seribu wajah bukan tidak memiliki arti. Sebab, penyakit ini memiliki beragam gejala. Pasalnya, setiap penderita lupus memiliki karakter sendiri yang membuat penyakit ini sulit didiagnosis. Munculnya gejala penyakit lupus pada setiap penderita berbeda-beda, tergantung dari manifestasi klinis yang timbul. Maka, kondisi inilah yang menyebabkan mayoritas orang terlambat menyadari bahwa dirinya mengidap lupus.

Penyebab penyakit ini belum diketahui secara pasti. Pada kehidupan sehari-hari, lupus sering ditemui penderitanya adalah wanita. Diyakini, penyakit ini bisa saja timbul karena adanya kombinasi dari faktor genetik dan faktor lingkungan. Beberapa faktor lainnya yang menjadi pemicu munculnya gejala lupus adalah paparan sinar matahari, penyakit infeksi, maupun efek obat-obatan tertentu.

Tetapi, terdapat beberapa gejala umum yang dapat dideteksi pada penderita lupus. Seperti, rasa nyeri dan kaku sendi, munculnya ruam di kulit (pipi dan hidung), sering mengalami kelelahan yang teramat hebat tanpa sebab, adanya pembengkakan sendi, rambut rontok berlebihan, berat badan turun drastis, jari berubah warna menjadi pucat, anemia, masalah pembekuan darah, kulit akan lebih sensitif jika terkena sinar matahari, serta sariawan yang tak kunjung reda. Selain itu, gejala yang mungkin saja timbul yaitu adanya masalah di saluran pencernaan, kulit, atau jantung.

Meskipun penyakit ini tidak bisa disembuhkan, namun dapat diobati untuk mengurangi gejala dan keluhan yang terjadi. Penderita lupus bisa mengonsumsi obat-obatan khusus, menerapkan pola hidup sehat, dan mengelola stres dengan cara yang lebih positif. Apabila penanganan tersebut dilakukan dengan baik dan benar, dapat menghambat perkembangan penyakit. Walaupun, belum ada metode yang dapat mencegah timbulnya penyakit ini, untuk menurunkan risiko terpaparnya, dapat dilakukan dengan penerapan hidup sehat, makan makanan bergizi, rajin berolahraga, menghindari pemicu lupus, serta lakukan kontrol kesehatan berkala ke dokter.

Sebagai pendukung dan mendorong masyarakat untuk mengetahui sejak dini penyakit lupus, pada tanggal 10 Mei diperingati sebagai Hari Lupus Sedunia. Peringatan ini bertujuan untuk mempertemukan komunitas lupus seluruh dunia dan orang-orang yang terkena dampak penyakit ini. Tak hanya itu saja, peringatan ini juga dimanfaatkan untuk mengajak masyarakat memahami serba-serbi penyakit lupus. Dengan adanya peringatan ini, dapat menciptakan semangat dan motivasi bagi penderita lupus di seluruh dunia. 

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

18

Visitors today

8

Visits total

425,152

Visitors total

330,553

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta