Pemerintah Kota Surakarta
Daftar Rencana Kegiatan Cipta Karya Tahun Anggaran 2022
  May 10, 2022 12:16

Pembangunan demi pembangunan giat dilakukan Pemerintah Kota Surakarta. Hal ini menjadi agenda tahunan yang rutin dilakukan untuk menciptakan sarana dan prasarana yang memadai bagi masyarakat. Untuk itu, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Surakarta melalui Bidang Cipta Karya yang bertugas menyelenggarakan kebijakan daerah terkait air minum dan air limbah domestik dan penyelenggaraan bangunan Gedung serta pengembangan jasa konstruksi, menyusun daftar Rencana Paket kegiatan. 

Adapun yang menjadi rencana kegiatan Cipta Karya tahun anggaran 2022, antara lain penyusunan master plan air minum, penambahan jaringan air minum wosusokas, penyusunan Rencana Induk Sistem Penyediaan Air Minum (RISPAM), penyusunan master plan air limbah, pendataan septic tank program L2T2, rehabilitasi bangunan pagongan Masjid Agung Surakarta (lanjutan), penyusunan master plan Masjid Agung Surakarta, penyusunan amdal Taman Balekambang, amdal dan andalalin Benteng Vastenburg, penyusunan Detail Engineering Design (DED)  pelestarian situs Astana Oetara, pemeliharaan bangunan cagar budaya, penyusunan harga satuan pokok kegiatan, pelatihan tenaga terampil konstruksi, serta penyusunan data dan informasi kecelakaan kerja proyek konstruksi.

Adanya rencana kegiatan tersebut, wilayah di Kota Surakarta akan dipantau kebersihan air minumnya dengan penyusunan master plan air minum. Sehingga, warga tidak perlu khawatir untuk tidak mendapatkan saluran air bersih dan layak minum. Selain itu, rencananya juga akan ditambahkan jaringan air minum wosusokas melalui peningkatan jaringan layanan air bersih perpipaan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM). Sumber air baku yang berasal dari SPAM Regional Wosusokas didapatkan dari Waduk Gajah Mungkur, Wonogiri, dan disalurkan melalui pipa transmisi air bersih dengan 12 titik reservoir. 

Hal yang tak kalah penting dari air minum adalah pengolahan air limbah. Melalui pengolahan yang baik dan benar akan menyelamatkan lingkungan dari zat-zat berbahaya yang ditimbulkan dari air limbah. Demikian, dapat membuat siklus air akan tetap terjaga kebersihannya. Pengolahan air limbah ini diterapkan di lima kecamatan Kota Surakarta, meliputi Banjarsari, Jebres, Laweyan, Serengan, dan Pasar Kliwon.

Rencana Kegiatan Cipta Kerja akan mengatur penyusunan dalam pelestarian beberapa situs budaya maupun cagar budaya di Kota Surakarta. Kegiatan ini, bertujuan untuk tetap menjaga keutuhan dan keasrian bangunan, agar dapat terus dimanfaatkan di masa mendatang. Beberapa target dari kegiatan ini menyasar pada situs Benteng Vastenburg, Taman Balekambang, Masjid Agung Surakarta, serta Astana Oetara.

Tak hanya pada unsur bangunan saja, Rencana Kegiatan Cipta Kerja juga akan memperhatikan kepentingan para pekerja kontraktornya. Hal ini dibuktikan dengan diadakannya pelatihan tenaga terampil konstruksi, serta penyusunan data dan informasi kecelakaan kerja proyek konstruksi. Agenda ini menjadi penting dibahas, untuk menciptakan para pekerja yang berkualitas dan profesional. 

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

31

Visitors today

21

Visits total

425,356

Visitors total

330,684

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta