Pemerintah Kota Surakarta
Stop Angel of Death Challenge Demi Keselamatan Bersama
  June 28, 2022 15:05

Baru-baru ini sering kali terdengar kabar tentang anak muda yang melakukan kegiatan  berbahaya dengan menyetop truk di jalan raya. Aksi ini biasa disebut dengan Angel of Death Challenge. Cara mengikuti tantangan ini yaitu dengan melompat di depan truk yang sedang melintas. Bagi mereka yang berhasil bertahan makan akan dinyatakan sebagai pemenang. Dan mereka yang terluka parah atau mati maka akan dinyatakan kalah. 

Para remaja yang mengikuti tren ini mengaku, bahwa mereka melakukannya hanya demi kebutuhan konten yang kemudian diunggah di media sosial Tiktok. Tentu saja aksi ini sangatlah berbahaya. Baik untuk pelaku itu sendiri, maupun bagi pengendara lain dan lalu lintas di sekitarnya. Akibatnya, banyak anak muda yang kehilangan nyawa disaat mereka melakukan challenge tersebut. 

Kementerian Perhubungan menjelaskan, bahwa cara kerja rem dari sebuah truk itu berbeda dari mobil biasa. Kecepatan dan beban barang yang diangkut, akan mempengaruhi keefektivitasan pengereman. Hal itulah yang membuat anak muda kehilangan nyawanya saat melakukan challenge ini. Dikarenakan mereka melompat secara tiba-tiba ke depan truk yang berjalan, sedangkan truk yang berjalan tersebut tidak bisa menahan rem nya. Kemudian terjadilah kecelakaan yang tidak dapat dihindarkan. 

Pemerintah Kota Surakarta melarang keras para remaja untuk melakukan angel of death challenge ini. Karena hal ini sangatlah berbahaya dan juga bisa mengganggu ketertiban dan keamanan di jalan raya. Untuk itu, Pemerintah Kota Surakarta menghimbau kepada setiap orang tua agar selalu mengawasi kegiatan anak-anak mereka, agar mereka tidak ikut terjun dalam melakukan challenge ini. 

Untuk itu, sangat penting menyaring tontonan konten di media sosial. Apabila ingin ikut-ikutan konten yang sedang viral, bijaklah dalam memilih challenge, jangan malah membahayakan diri sendiri dan orang lain!

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

7

Visitors today

4

Visits total

425,141

Visitors total

330,549

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta