Pemerintah Kota Surakarta
Rute Terbaru Feeder Batik Solo Trans (BST)
  June 5, 2024 11:15

Kota Solo merupakan salah satu kota di Indonesia yang memiliki sistem transportasi yang lengkap dan mudah dijangkau oleh masyarakat sekitar. Setiap alat transportasi memiliki keunggulan masing-masing, seperti Batik Solo Trans (BST). Transportasi di Kota Solo menawarkan kenyamanan dengan harga yang ekonomis

Kota Solo memiliki angkot feeder BST Solo yang memiliki rute dan jalur tertentu. Feeder BST memiliki 6 koridor, yakni koridor 7-12. Pembayaran dibagi menjadi dua, yakni umum Rp 3.700 dan khusus (pelajar, lansia, disabilitas) Rp 2.000. Berikut rute koridor angkot feeder BST:

Koridor 7

Jam pemberangkatan awal pukul 05.00 WIB dan pemberangkatan akhir 18.54 WIB.

Rute berangkat: RSUD Ngipang-Luwes Nusukan-Pasar Nusukan-Terminal Tirtonadi-Pasar Gilingan-Pasar Legi-Apotik Widuran-Pasar Gede-Balaikota

Rute pulang: Pasar Klewer-BTC-Telkom-Benteng Vastenburg-Balaikota-Pasar Gede-Pasar Legi-Terminal Tirtonadi-Pasar Nusukan-Kantor Pos Joglo

Koridor 8

Jam pemberangkatan awal pukul 05.00 WIB dan pemberangkatan akhir 18.54 WIB.

Rute berangkat: Subter Pelangi-SMA N 8-Kelurahan Mojosongo-RS Dr. Oen-Panggung Motor-SMP Kristen-Pasar Legi-Hotel Sahid-Stadion Sriwedari

Rute pulang:Lotte Mart-Stadion Sriwedari-Monumen Pers-Pura Mangkunegaran-Pasar Legi-SMA N1-Panggung Motor-RS Dr. Oen-Kelurahan Mojosongo-SMA N 8

Koridor 9

Jam pemberangkatan awal pukul 05.00 WIB dan pemberangkatan akhir 18.52 WIB.

Rute berangkat: Subter Pelangi-Taman Jaya Wijaya-SMA N 5/ SMA N 6-Perempatan Ngemplak-Pasar Legi-Monumen Pers-Pasar Kembang-Pasar Gading-SPBU Semanggi

Rute pulang: RSUD Bung Karno-Pasar Gading-Matahari Singosaren-Pura Mangkunegaran-PKU Muhammadiyah-Monumen Pers-Pasar Legi-Patung Mayor Ahmadi-SMA N 5/ SMA N 6-Taman Jaya Wijaya

Koridor 10

Jam pemberangkatan awal pukul 05.00 WIB dan pemberangkatan akhir 19.08 WIB.

Rute berangkat: Terminal Palur-Tugu Jurug-Pasar Pucang Sawit-Jonasan-Kelurahan Jagalan-SD Warga-Pasar Gede-Balaikota-Benteng Vastenburg

Rute pulang: Pasar Klewer-BTC-Benteng Vastenburg-Balaikota-Pasar Gede-SD Warga-Kelurahan Jagalan-Jonasan-Kelurahan Pucang Sawit-Tugu Jurug

Koridor 11

Jam pemberangkatan awal pukul 05.00 WIB dan pemberangkatan akhir 18.41 WIB.

Rute berangkat: Terminal Tirtonadi-RS Brayat-Pasar Nongko-Kelurahan Timuran-Kelurahan Sriwedari-Kecamatan Laweyan-SMA N 7-Kecamatan Serengan-Pasar Kliwon

Rute pulang: Pasar Klewer-BTC-RS Kustati-Kecamatan Serengan-BLK Solo-SMA Murni-Ngapeman-PKU Muhammadiyah-Pasar Nongko-RS Brayat

Koridor 12

Jam pemberangkatan awal pukul 05.00 WIB dan pemberangkatan akhir 18.37 WIB.

Rute berangkat: Pasar Klewer-Pasar Kliwon-SMP N 19-SMA Al Islam-Kelurahan Sriwedari-STIMIK Sinus-Pasar Kabangan-Pasar Jongke-BCA Pajang

Rute pulang: RCTI Gentan-Luwes Gentan-Pasar Jongke-Universitas Duta Bangsa-SMK Murni 1-Stadion Sriwedari-Pasar Kembang-Sawo Kecik-Pasar Gading-RS Kustati

Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

1,100

Visitors today

1,020

Visits total

517,344

Visitors total

411,680

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta