Pemerintah Kota Surakarta
Tips Menjaga Kesehatan Sebelum Ibadah Haji
  June 12, 2024 11:15

Ibadah Haji adalah salah satu rukun Islam yang kelima dan wajib dilaksanakan oleh setiap Muslim yang mampu secara fisik, mental, dan finansial setidaknya sekali seumur hidup. Haji dilaksanakan setiap tahun pada bulan Dzulhijjah, bulan terakhir dalam kalender Islam, dan melibatkan serangkaian ritual yang dilakukan di kota suci Mekkah dan sekitarnya di Arab Saudi.

 

Pelaksanaan Haji memerlukan kesiapan fisik dan mental yang kuat. Kemampuan jemaah menjadi syarat wajib melaksanakan ibadah haji. Kepadatan jamaah dan kondisi cuaca yang ekstrem bisa menjadi tantangan. Sejumlah rangkaian ibadah haji juga memerlukan kondisi fisik yang kuat, seperti thawaf, sa’i tujuh putaran, hingga proses lempar jumrah.

 

Calon jemaah haji diharapkan menjaga kesehatan sebelum berangkat ke Arab Saudi. Berikut beberapa tips menjaga kesehatan sebelum berangkat ke tanah suci.

  1. Dianjurkan jemaah menstabilkan kesehatan dengan rutin meminum obat. Hal ini karena rata-rata penyakit yang diderita jemaah adalah penyakit yang sudah membutuhkan perawatan.
  2. Rutin berolahraga ringan minimal 30 menit setiap hari. Namun, jangan sampai kelelahan.
  3. Hindari makanan, minuman manis dan asin secara berlebihan.
  4. Perbanyak aktivitas manis dan asin secara berlebihan.
  5. Jangan terlalu memforsir diri dengan kegiatan yang menyebabkan kelelahan sebelum berangkat ke tanah suci.
  6. Lakukan cek kesehatan secara menyeluruh agar ibadah haji berjalan dengan lancar.
Agnia Primasasti
[yarpp]
Pemerintah Kota Surakarta

DISKOMINFO SP

Kompleks Balai Kota Surakarta

Jl. Jend. Sudirman No.2, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Kode Pos 57133
(0271) 2931667

Site Statistics

Visits today

136

Visitors today

123

Visits total

505,391

Visitors total

401,133

©️ 2022 Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Surakarta